Jumat, 06 April 2012

SOSIALISASI SIMK PPNI


Menindaklanjuti Sosialisasi SIMK oleh Pengurus PPNI Provinsi Kalimantan Timur pada hari Sabtu 31 Maret 2012 yang lalu, telah dilaksanakan Sosialisasi Pendahuluan tentang Sistem Informasi Keanggotaan PPNI dalam Rapat Konsolidasi PPNI Kabupaten Kutai Timur pada hari Rabu 4 April 2012 bertempat di Dinas Kesehatan
Kabupaten Kutai Timur. Pada pelaksanaan sosialisasi ini dihadiri oleh unsur Dewan Pertimbangan, Pengurus Kabupaten dan perwakilan perawat dari Puskesmas Teluk Lingga, Puskesmas Sangatta Selatan, RSUD Sangatta, RS Cahaya Sangatta dan RS PKT Prima Sangatta sebanyak 24 orang. Selanjutnya PPNI Kutai Timur akan menjadwalkan sosialisasi lanjutan yang akan disampaikan oleh Pengurus PPNI Propinsi Kalimantan Timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar